Diposting pada : 30 August 2024
Kategori : Pemerintahan
Inovasi Lapak UMKM Kota Madiun, Jawa Timur, yang dikembangkan di tiap kelurahan tercatat masuk 10 besar dalam ajang penilaian "Sustainable Development Goals" (SDGs) I-SIM for Cities 2024 yang diselenggarakan oleh Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional/Badan Perencanaan Pembangunan Nasional Republik Indonesia. "Lapak UMKM menjadi inovasi yang tepat dalam penilaian SDGs I-SIM for Cities 2024 ini. Sebab, telah memenuhi empat indikator penilaian,". Ia berharap dalam penilaian SDGs I-SIM for Cities tahun ini Kota Madiun bisa meraih hasil terbaik. Apalagi, pada tahun 2022 Kota Madiun berhasil menempati urutan ke-16 dari 70 kota di Indonesia yang mengikuti penilaian tersebut. Adapun saat berkunjung ke Kota Madiun, tim penilai di antaranya melakukan penilaian lapangan di lapak UMKM Kelurahan Kelun, Nambangan Lor, dan Demangan. Tim verifikasi juga melakukan wawancara dengan pedagang lapak UMKM setempat.
Sumber Berita : https://jatim.antaranews.com/berita/817027/lapak-umkm-kota-madiun-masuk-10-besar-ajang-sdgs-i-sim-for-cities-2024