DETAIL BERITA

Pendaftaran Pilkada Kota Madiun: Hari Pertama Nihil, PDIP Bakal Usung Calon Sendiri di Injury Time?

Diposting pada : 28 August 2024
Kategori : Politik

blog-img

Tensi politik dalam pemilihan wali kota (pilwakot) Madiun makin naik seiring memasuki masa injury time pendaftaran calon. PDIP yang punya peluang mengusung pasangan calon (paslon) sendiri pasca putusan Mahkamah Konstitusi (MK) mulai tampil. Inda Raya Ayu Miko Saputri digadang-gadang bakal menjadi yang terdepan untuk diusung PDIP sebagai bacawali. Juga Kiagus Firdaus yang sempat mendaftar sebagai bacawawali ikut masuk bursa pencalonan. Pengamat politik dari Masyarakat Transparansi Madiun (MTM), mengatakan bahwa putusan MK memang memberikan peluang PDIP di Kota Madiun. Mereka bisa mengusung calon sendiri. Dirinya sangat berharap partai berlambang banteng moncong putih itu dapat memanfaatkan kesempatan tersebut. ’’Kalau PDIP memanfaatkan ini tentu nanti akan ada tiga paslon yang bertanding di pilwakot,’’. Jika memang nantinya muncul tiga paslon, lanjut Kokok, masyarakat bakal punya banyak pilihan alternatif. Kemudian, menjadikan dinamika politik dalam pilwakot semakin menarik dibandingkan hanya dua paslon.


Sumber Berita : https://radarmadiun.jawapos.com/madiun/805024200/pendaftaran-pilkada-kota-madiun-hari-pertama-nihil-pdip-bakal-usung-calon-sendiri-di-injury-time