Diposting pada : 22 August 2024
Kategori : Pemerintahan
Kelurahan Winongo, Kota Madiun, Jawa Timur, ditetapkan sebagai daerah proyek percontohan pelaksanaan program lanjutan Desa Sensor Mandiri yang digagas oleh Lembaga Sensor Film (LSF) RI. Sebelumnya Kelurahan Winongo telah ditunjuk menjadi daerah proyek percontohan pelaksanaan program Desa Sensor Mandiri pada tahun 2022 di Kota Madiun. "Untuk memperluas pemahaman dan penerapan sistem lanjutan sensor mandiri di tingkat desa tersebut, maka digelar kegiatan bertajuk Training of Trainers dengan tema Budayakan Sensor Mandiri untuk Literasi Tontonan yang Lebih Baik,". Program tersebut bertujuan untuk memberdayakan warga melalui pengetahuan tentang klasifikasi umur dan teknik pembuatan konten yang baik. Dengan gerakan budaya sensor mandiri itu diharapkan dapat menekan dampak negatif dari tontonan atau informasi hoaks di masyarakat. Serta mengajak masyarakat menyebarkan informasi baik sekaligus memberikan literasi kepada khalayak agar mampu memilah dan memilih tontonan sesuai klasifikasi usia.
Sumber Berita : https://jatim.antaranews.com/berita/814083/winongo-madiun-jadi-percontohan-program-lanjutan-desa-sensor-mandiri