Diposting pada : 03 August 2024
Kategori : Perekonomian
Turunnya harga komoditas setelah periode panen raya mempengaruhi indeks haga konsumen (IHK). BPS Kota Madiun mencatat terjadinya deflasi pada Juli. Angkanya mencapai 0,03 persen. Itu merupakan deflasi ketiga selama tujuh bulan terakhir. "Deflasi terjadi karena adanya penurunan harga yang ditunjukan beberapa indeks pengeluaran,". Faktor pendorong inflasi terbesar pada Juli lalu adalah kelompok pendidikan dengan 0.26 persen. Faktor tersebut dipengaruhi bergulirnya penerimaan peserta baru (PPDB). Sehingga banyak masyarakat lebih mendahulukan pembelian alat-alat sekolah baru untuk anak mereka dan mengesampingkan beberapa komoditas bahan pangan.
Sumber Berita : Radar Madiun