DETAIL BERITA

Wali Kota Madiun Raih Penghargaan Anubhawa Sasana dari Kemenkumham RI, Layanan Internet Gratis Masuk Top 5 PKRI Kementerian PAN-RB

Diposting pada : 31 July 2024
Kategori : Pemerintahan

blog-img

Sejumlah penghargaan level nasional diraih Pemkot Madiun secara berurutan seharian kemarin (30/7). Yakni, penghargaan Anubhawa Sasana Desa/Kelurahan kepada Wali Kota Madiun serta tiga penghargaan kelurahan sadar hukum. Masing-masing untuk Kelurahan Taman, Kelun, dan Oro-Oro Ombo. Adapun penghargaan di bidang hukum itu diberikan oleh Badan Pembinaan Hukum Nasional (BPHN) Kemenkumham RI di Batu. ‘’Jadi, ada penilaian dan mencukupi data-data sesuai dengan indikatornya,’’ kata Kabag Hukum Setda Kota Madiun Ika Puspitaria, Rabu (31/7). Ada empat indikator yang menjadi tolok ukur diterimanya penghargaan tersebut. Meliputi pemenuhan akses informasi hukum, implementasi hukum, keadilan, serta demokrasi dan regulasi bagi masyarakat. Sebagaimana diketahui, pemkot telah memiliki layanan bantuan hukum. Yaitu, Bahuku Untukmu (Bantuan Hukum untuk Rakyat Miskin Kota Madiun). Keberadaan layanan itu dianggap mampu mendongkrak penilaian karena masuk dalam salah satu sub indikator.


Sumber Berita : https://radarmadiun.jawapos.com/madiun/804926352/wali-kota-madiun-raih-penghargaan-anubhawa-sasana-dari-kemenkumham-ri-layanan-internet-gratis-masuk-top-5-pkri-kementerian-pan-rb