Diposting pada : 24 July 2024
Kategori : Politik
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Madiun melalui petugas pemutakhiran data pemilih (pantarlih) telah menyelesaikan proses pencocokan dan penelitian (coklit) data pemilih untuk Pilkada serentak 2024. Yaitu sebanyak 153.692 pemilih sebagaimana data penduduk potensial pemilih pemilihan (DP4) yang diterima KPU. Coklit berlangsung selama sebulan sejak 24 Juni hingga 24 Juli 2024. Data hasil coklit itu nantinya akan dijadikan KPU untuk penyusunan daftar pemilih sementara (DPS). “Jadi setelah coklit ini berakhir, PPS kemudian merekap dan melakukan rapat pleno terbuka tingkat kelurahan yang jadwalnya 1-3 Agustus 2024. Kemudian rekap berjenjang di tingkat PPK atau kecamatan itu dijadwalkan pada 5-7 Agustus 2024,” ujar Komisioner Divisi Perencanaan, Data, dan Informasi (Rendatin) KPU Kota Madiun, Herdi Wijanarko kepada RRI, Rabu (24/7/2024).
Sumber Berita : https://www.rri.co.id/madiun/pilkada-2024/850048/kpu-kota-madiun-tuntaskan-coklit-ini-tahapan-selanjutnya