Diposting pada : 24 July 2024
Kategori : Lingkungan Hidup
Aksi mitigasi perubahan iklim gencar dilakukan pemkot. Bentuknya berupa penanaman bibit pohon di ruang terbuka yang ada di TPA Winongo. Gerakan pengendalian perubahan iklim tersebut dicanangkan Pj Wali Kota Madiun Eddy Supriyanto, Rabu (24/7). ‘’Kami mengajak seluruh masyarakat dan stakeholder untuk bersama-sama menanam pohon,’’ ucapnya. Kegiatan penanaman bibit pohon serempak itu sekaligus sebagai upaya meningkatkan wawasan dan dukungan masyarakat atas pelaksanaan program pembangunan maupun rehabilitasi lingkungan hidup. Dengan harapan, 2–3 tiga tahun ke depan pohon yang sudah ditanam itu bisa mengurangi dan membantu menurunkan suhu serta dampak gas rumah kaca. Dia juga bakal memanfaatkan koneksinya dengan Jumadi, Kepala Dinas Kehutanan Jatim untuk memberikan bantuan bibit pohon. Yang mana, bibit pohon itu akan ditanam di beberapa ruas jalan lingkungan.
Sumber Berita : https://radarmadiun.jawapos.com/madiun/804899952/mitigasi-perubahan-iklim-pejabat-pemkot-madiun-serempak-tanam-pohon