DETAIL BERITA

Dinkes Kota Madiun lakukan skrining kesehatan siswa baru SD

Diposting pada : 23 July 2024
Kategori : Kesehatan

blog-img

Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan KB (Dinkes dan PPKB) Kota Madiun, Jawa Timur melakukan skrining kesehatan bagi siswa baru jenjang SD guna mengetahui kondisi kesehatan anak didik. Koordinator UKS Puskesmas Sukosari Dinkes dan PPKB Kota Madiun, Fauzia Kusdianarwati mengatakan, skrining kesehatan menyasar seluruh sekolah tingkat SD/MI negeri maupun swasta di Kota Madiun, oleh puskesmas masing-masing wilayah. Skrining itu penting, agar siswa tetap terjaga kesehatannya. "Hasilnya rata-rata bermasalah di gigi, jadi banyak yang berlubang karena mungkin kesadaran anak dan orang tua untuk kesehatan gigi masih kurang. Kemudian serumen atau kotoran telinga yang menyumbat, kalau kotorannya banyak kita rujuk ke puskesmas untuk dibersihkan," ujar Fauzia saat melakukan skrining di SDN 02 Kartoharjo, dan SDN 03 Kanigoro, Selasa.


Sumber Berita : https://jatim.antaranews.com/berita/803571/dinkes-kota-madiun-lakukan-skrining-kesehatan-siswa-baru-sd