Diposting pada : 19 July 2024
Kategori : Pendidikan
Dinas Pendidikan Kota Madiun pada tahun ini menganggarkan Rp2,7 miliar untuk pengadaan kain seragam sekolah gratis. Seluruh murid baru untuk jenjang SD dan SMP di Kota Madiun akan mendapatkan kain seragam secara cuma-cuma. Kasi Pengelolaan Sarpras PAUD dan Pendidikan Non-formal, SD, SMP Dinas Pendidikan Kota Madiun, Sugiyanta, mengatakan Dinas Pendidikan tahun ini menganggarkan dana Rp2,7 miliar untuk kain seragam gratis untuk murid SD dan SMP negeri maupun swasta. Selain itu, pemkot juga akan memberikan ongkos jahit senilai Rp300.000 per anak. Namun, untuk bantuan ongkos jahit hanya diberikan kepada murid dari sekolah negeri saja. Sedangkan untuk murid dari sekolah swasta tidak mendapatkan bantuan ongkos jahit. “Bantuan kain seragam gratis ini untuk siswa SD dan SMP, baik negeri maupun swasta. Untuk siswa sekolah swasta hanya diberikan kain seragam saja,” kata dia, Kamis (18/7/2024). Sugiyanta menyampaikan untuk tahap pertama pengiriman sudah ada sebanyak 2.580 paket seragam SMP yang sudah tiba. Ribuan paket itu terdiri dari kain atasan warna putih sepanjang 1,75 meter, bawahan biru 1,25 meter, kain pramuka warna coklat muda 1,75 meter, dan bawahan coklat tua 1,75 meter. Selain itu juga ada atribut tambahan seperti badge dan hasduk.
Sumber Berita : https://jatim.solopos.com/seluruh-siswa-sd-smp-di-madiun-terima-seragam-gratis-pemkot-sediakan-rp27-m-1965104