Diposting pada : 11 October 2022
Kategori : Pemerintahan
Satu lagi inovasi dari Kota Madiun yang bersiap mengukir prestasi. Kali ini, datang dari SMPN 11 Kota Madiun dengan inovasi bernama Pendidikan Kreatif Ramah Lingkungan Bersama Kurangi Emisi atau Pendekar Berkumis. Inovasi tersebut merupakan finalis Kompetensi Inovasi Pelayanan Publik (Kovablik) Jawa Timur tahun 2022 ini. ”Kota ini memang tidak banyak memiliki Sumber Daya Alam. Karenanya, Sumber Daya Manusianya harus maksimal. Peningkatan SDM itu terus kita lakukan khususnya pada dunia pendidikan,”. Dengan penerapan inovasi tersebut SMPN 11 Kota Madiun tidak hanya berhasil dalam pengelolaan sampah. Namun, juga berhasil menekan emisi hingga menciptakan lingkungan sekolah yang lebih sehat. Lingkungan yang sehat itu penting untuk mengoptimalkan proses belajar-mengajar.
Sumber Berita : https://www.harianbhirawa.co.id/masuk-finalis-top-45-kovablik-inovasi-pendekar-berkumis-jajaki-tahap-presentasi/