DETAIL BERITA

Bawaslu Temukan Pelanggaran Coklit di Kota Madiun, Sudah Meninggal Dicatat Bisa Nyoblos

Diposting pada : 12 July 2024
Kategori : Politik

blog-img

Proses pencocokan dan penelitian alias coklit data pemilih di Kota Madiun ada yang bermasalah. Bawaslu Jatim mendapati temuan itu saat proses coklit oleh petugas pemutakhiran data pemilih (pantarlih) di asrama Biara Congregasi Santo Aloysius (CSA), Jalan Ahmad Yani, kemarin (11/7). Lembaga pengawas pemilu tersebut menemukan ada data pemilih yang sudah meninggal dunia namun dicoklit dan berpotensi masuk data pemilih sementara (DPS). Anggota Bawaslu Jatim Nur Elya Anggraini mengakui temuan dugaan pelanggaran proses coklit itu didapatinya saat menggelar aksi kawal hak pilih serentak kemarin. ‘’Saat dikonfirmasi pihak biara mengatakan sudah ada aktivitas coklit. Namun, informasi pihak biara terdapat dua orang yang sudah meninggal dunia tercantum dalam coklit,’’. Temuan tersebut dapat diasumsikan bahwa pantarlih tidak melakukan coklit secara langsung kepada sasaran pemilih. Elya memastikan temuan itu bakal pihaknya tindaklanjuti. Termasuk membuktikan surat keterangan meninggal dunia maupun akta kematian. Dia meminta masyarakat untuk aktif melapor kepada Bawaslu jika menemukan indikasi pelanggaran yang dilakukan dalam proses coklit.


Sumber Berita : https://radarmadiun.jawapos.com/madiun/804852869/bawaslu-temukan-pelanggaran-coklit-di-kota-madiun-sudah-meninggal-dicatat-bisa-nyoblos