Diposting pada : 14 July 2024
Kategori : Pendidikan
SMAN 3 Taruna Angkasa Madiun, Jawa Timur, menerima 260 taruna/taruni angkatan VII/58 pada tahun 2024 ini. Untuk itu, SMAN 3 Taruna Angkasa ini siap menciptakan generasi yang berprestasi. Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah Madiun, Lena berharap sekolah dapat memberikan proses pembelajaran dengan baik. Sehingga, dapat menghasilkan prestasi-prestasi akademik maupun non akademik. Mengingat, salah satu barometer kualitas pendidikan bisa dilihat dari capaian prestasinya. “Semua SMA, SMK yang ada di Jatim harus bisa menunjukkan kualitas pembelajarannya, karena Jawa Timur harus menjadi barometer pendidikan di Indonesia,".
Sumber Berita : https://lenteratoday.com/terima-260-taruna-i-sman-3-taruna-angkasa-madiun-siap-ciptakan-generasi-berprestasi/