Diposting pada : 21 June 2024
Kategori : Pemerintahan
Kota Madiun secara resmi merayakan Hari Jadi Madiun (HJM) ke-106. Penjabat (Pj) Wali Kota Madiun Eddy Surpiyanto memimpin upacara HJM ke-106 di Alun-Alun Kota Madiun. "Diusia yang ke-106 ini merupakan usia yang cukup dewasa dan sudah banyak capaian-capaian yang diperoleh Kota Madiun," ujarnya. Di Hari Ulang Tahun Kota Madiun ke-106, ia berpesan kepada seluruh lapisan baik elemen pemerintahan maupun masyarakat untuk menjaga kondusifitas di Kota Madiun.
Sumber Berita : memorandum