Diposting pada : 02 June 2024
Kategori : Pemerintahan
Realisasi pendapatan asli daerah alias PAD sektor pajak bumi dan bangunan (PBB) di kota ini coba digenjot. Belakangan, badan pendapatan daerah (bapenda) setempat berinisiatif jemput bola. Pengoptimalkan dilakukan dengan layanan pembayaran keliling. "Inovasi layanan sebagai bentuk optimalisasi PAD," kata Kepala Bapenda Kota Madiun Jariyanto. Dia menyampaikan, layanan PBB keliling itu perlu dilakukan guna mengerek realisasi PAD. Per 30 Mei, baru menyentuh 30 persen dari target tahun ini sebesar Rp 24 miliar.
Sumber Berita : Radar Madiun