Diposting pada : 30 May 2024
Kategori : Kesehatan
Dinas Kesehatan, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Dinkes PPKB) Kota Madiun kalang kabut. Kepala Dinas PPKB Kota Madiun Denik Wurywani mengakui, kasus DBD di Kota Madiun terbilang tinggi. Sesuai data, dari Januari hingga Mei 2024 terdapat 437 kasus DBD. "Masih banyak ya kasus DBD dan beberapa memang opname. Nah, ini dari rumah sakit juga memberikan informasi kemudian kita tindaklanjuti," ujarnya. Terkait itu, pihaknya kini sudah mengambil langkah, di antaranya melakukan penyelidikan epidemiologi melihat rumah kasus dan sekitarnya.
Sumber Berita : memorandum