Diposting pada : 28 May 2024
Kategori : Hukum
Sekertaris Daerah (Sekda) Kota Madiun Soeko Dwi Handiarto menjelaskan, deteksi konflik sosial harus dilaksanakan secara sinergi dan terpadu serta terkoordinasi seluruh unsur tingkatkan pemerintah. "Kegiatan ini sangat strategis. Ini untuk mengingatkan terkait deteksi dini dan cegah dini itu tanggung jawab kita semua. Bukan hanya tugas dari TNI-Polri. Kesadaran masyarakat juga perlu," katanya. Adapun strategi deteksi potensi konflik sosial itu sempat dibahas pemkot dalam rapat koordinasi (rakor) bersama Kodim dan Polres Madiun Kota di Gedung Diklat.
Sumber Berita : Radar Madiun