DETAIL BERITA

Pemkot Madiun Gelar Rakor Pengendalian Inflasi Daerah Terus Tekan Laju Inflasi

Diposting pada : 14 May 2024
Kategori : Pemerintahan

blog-img

Pejabat (Pj) Wali Kota Madiun Eddy Supriryanto menyebut, perekonomian di Kota Madiun cukup bagus dan stabil. Lantaran keberhasilannya itu, Pemkot Madiun kembali menyelenggarakan Rapat Koordinasi (Rakor) Pengendalian Inflasi Daerah (PID). "Jadi, setiap hari Senin dilakukan dan kebetulan Kota Madiun inflasinya selalu bagus, stabil, serta harga barang sudah stabil," ujarnya. Tercatat, inflasi di Kota Madiun pada April 2024 lalu di angka 0,09 persen dan lebih rendah dari Maret 2024 yang sebesar 0,66 persen. Dia menyebut, hal tersebut lantaran Pemkot Madiun getol melakukan intervensi agar membuat keadaan menjadi lebih baik.


Sumber Berita : memorandum