DETAIL BERITA

Fashion Show di Catwalk 1,09 Km Kota Madiun Pecahkan Rekor MURI

Diposting pada : 21 April 2024
Kategori : Pemerintahan

blog-img

Ratusan model dadakan berlenggak-lenggok di catwalk jalanan di kawasan Pahlawan Street Center kota Madiun. Catwalk sepanjang 1.009 meter atau 1,09 Km itu melintasi kawasan miniatur ikon dunia dan memecahkan rekor MURI menyambut Hari Kartini. "Peragaan busana kebaya Kartini dengan catwalk sepanjang 1.009 meter yang diselenggarakan oleh Pemkot Madiun kita nobatkan rekor nasional terpanjang," ujar perwakilan MURI Sri Widayanti. Apresiasi dari MURI juga disampaikan untuk Maidi yang banyak mencatatkan kemajuan dalam bidang lain untuk Kota pecel Madiun.


Sumber Berita : https://www.detik.com/jatim/budaya/d-7302363/fashion-show-di-catwalk-1-09-km-kota-madiun-pecahkan-rekor-muri#