Diposting pada : 05 April 2024
Kategori : Pemerintahan
Puluhan driver ojek online (ojol) di Kota Madiun tidak bisa menyembunyikan raut wajah sumringah. Betapa tidak, mereka diajak buka puasa bersama (bukber) oleh Wali Kota Madiun, Maidi di Balai Kota Madiun. ‘’Saya sengaja order dan mencoba naik ojol. Ternyata cukup baik pelayanannya. Saat berkendara juga santun dan mengikuti aturan," katanya. Maidi menambahkan, program JKK-JKM tidak hanya untuk menjamin kesejahteraan para driver ojol. Melainkan juga bagi keluarganya. Seandainya mereka meninggal saat bekerja, ahli waris bakal menerima santunan Rp 127 juta. Jika meninggal di rumah, lanjut dia, ahli waris peserta menerima Rp 42 juta.
Sumber Berita : https://realita.co/baca-27220-ajak-buka-bersama-ojol-wali-kota-madiun-berikan-program-asuransi-jkkjkm