DETAIL BERITA

Antusias Pelamar Panwascam di Madiun Tinggi, Keterwakilan Perempuan Terpenuhi

Diposting pada : 28 September 2022
Kategori : Politik

blog-img

Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Madiun secara resmi menutup pendaftaran calon Pengawas Kecamatan (Panwascam) Selasa (27/9) pukul 17.00 wita. Total ada 121 orang pelamar yang sudah terdaftar untuk mengikuti seleksi. Dan keterwakilan 30 % pelamar perempuan di tiga Kecamatan terpenuhi. "Jumlah pendaftar 121 orang, laki-laki 74 orang dan perempuan 47 orang. Ini tersebar di 3 kecamatan dan di masing-masing kecamatan kuota 30 persen keterwakilan perempuan terpenuhi,". Tahap berikutnya, penelitian kelengkapan berkas pendaftaran calon anggota Panwaslu Kecamatan, pada 28-30 September 2022. Dilanjutkan pengumuman hasil penelitian berkas administrasi calon anggota Panwascam pada 12 Oktober. Untuk calon yang dinyatakan lolos, mereka selanjutnya mengikuti tes tertulis berbasis computer assisted test (CAT) pada 14-16 Oktober mendatang.


Sumber Berita : https://www.koranmemo.com/daerah/pr-1924946853/antusias-pelamar-panwascam-di-madiun-tinggi-keterwakilan-perempuan-terpenuhi