Diposting pada : 04 April 2024
Kategori : Pemerintahan
Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Kota Madiun terus memantau perkembangan harga bahan kebutuhan pokok di pasaran, utamanya, menjelang peringatan hari besar keagamaan seperti Lebaran 2024. "Hasil pantauan kami ada angin segar sedikit. Di antaranya, harga beras sudah turun, untuk medium di kisaran Rp11 ribu hingga Rp13 ribu per kilogram. Sedangkan, SPHP (stabilisasi pangan dan harga pasokan, red) masih sesuai HET yakni Rp54.500," ujar Analis Perdagangan Ahli Muda Dinas Perdagangan Kota Madiun, Tri Prasetyaningrum. Pihaknya terus berkoordinasi dengan anggota TPID lainnya termasuk Bulog dan OPD terkait, untuk memantau pasokan bahan pangan seperti beras dan pendistribusian ke masyarakat.
Sumber Berita : https://jatim.antaranews.com/berita/778281/tpid-kota-madiun-pantau-harga-bahan-pokok-jelang-lebaran-2024