Diposting pada : 28 March 2024
Kategori : Pemerintahan
Manfaat pembangunan rumah susun (Rusun) di Jalan Hayam Wuruk ditinjau anggota komisi V DPR RI kemarin (27/3). Mereka ingin mengetahui apakah rusun yang dibangun oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) sudah beroperasi atau belum. Dengan melihat hasil lapangan, Pemkot tidak akan kesusahan dalam mengajukan bantuan pembangunan rusun kembali ke Kementerian PUPR. Apalagi Pemkot menyatakan kesiapannya untuk menyediakan lahan pembangunan. Sementara itu, Wali Kota Maidi menyatakan rusun telah dioperasikan sesuai dengan peruntukannya. Ke depan Pemkot bakal mengajukan kembali pembangunan rusun baru ke Pemerintah Pusat. "Saya minta lagi. Kami penuhi semua kebutuhan agar semua kekurangan bisa tercukupi,".
Sumber Berita : Radar Madiun