Diposting pada : 10 February 2024
Kategori : Pemerintahan
Kesiapan pengawas pemilu di Kota Madiun jelang tahapan pemungutan suara disiagakan. Setidaknya sebanyak 584 petugas pengawas pemilu disiapkan. Terdiri dari Bawaslu, panwascam, PPL, hingga petugas PTPS. ‘’Kegiatan Pemilu di Kota Madiun ready semua. Hari ini (10/2/2024) apel siaga dari pengawas pemilu tetapi forkopimda juga hadir dan akan turut membantu pengawasan. Kita semua ikut mengawasi termasuk Satpol PP juga akan dikerahkan untuk membantu. Salah satunya penertiban baliho (APK) melanggar. Prinsipnya, di Kota Madiun aman, nyaman, dan damai,’’. Tak lupa, Maidi juga mengajak seluruh warganya yang mempunyai hak pilih untuk datang ke TPS saat coblosan pada 14 Februari 2024 mendatang.
Sumber Berita : https://radarmadiun.jawapos.com/madiun/804145545/apel-siaga-pengawas-pemilu-maidi-minta-kota-madiun-bersih-dari-apk-sebelum-coblosan