Diposting pada : 23 September 2022
Kategori : Pemerintahan
Salah satu inovasi untuk menekan laju inflasi dampak kenaikan BBM (Bahan Bakar Minyak) kembali dilakukan oleh Wali Kota Madiun, Maidi. Kali ini, untuk memantau langsung harga bahan pokok di pasaran, khususnya di Pasar Besar Madiun (PBM), Wali Kota Madiun ngantor di PBM. Ada enam komoditas bahan pokok yang menjadi perhatian Pemkot Madiun, yaitu beras, gula, minyak goreng, telur, daging ayam dan sayur mayur. " Mulai hari ini saya ngantor di pasar. Setiap hari harga komoditas di PBM akan saya cek. Nanti ada beberapa orang yang saya tunjuk, setiap hari akan laporan terkait kenaikan harga komuditas di pasar, ". Menurutnya, dengan ngantor di pasar, harapannya para pedagang bisa ikut menekan inflasi. Artinya, bisa mengetahui secara langsung perkembangan kebutuhan harian masyarakat, sehingga pengendalian inflasi bisa semakin cepat. Selain memberikan subsidi kepada pedagang, untuk menghindari kelangkaan bahan pokok, Pemkot Madiun telah bekerja sama dengan para pemasok kebutuhan bahan pokok se - Madiun Raya.
Sumber Berita : https://www.jatimpos.co/jatim/mataraman/9993-tekan-inflasi-wali-kota-madiun-ngantor-di-pasar-besar-madiun