Diposting pada : 02 January 2024
Kategori : Pajak dan Perizinan
Jumlah pemohon paspor di Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Madiun mengalami peningkatan signifikan selama tahun 2023. Kasubsi Informasi dan Komunikasi Aditya Yusuf membeberkan, tahun 2023 telah menerbitkan paspor sebanyak 22.189. Sedangkan 2022, kurang lebih sekitar 17.000 paspor. “Mayoritas keperluan umrah dan wisata keluar negeri. Rata-rata mereka ini berwisata ke negara terdekat seperti Singapura dan Malaysia. Mobilitas masyakat sangat tinggi. Sedangkan pada 2022, perjalanan jarak jauh juga dibatasi karena aturan Covid-19,”.
Sumber Berita : https://surabaya.tribunnews.com/2024/01/02/pemohon-paspor-di-imigrasi-madiun-tembus-22189-terbanyak-untuk-wisata-luar-negeri-dan-umroh