DETAIL BERITA

Raih Nilai SAKIP Predikat A, Pemkot Madiun Dapat Penghargaan KemenPAN-RB

Diposting pada : 07 December 2023
Kategori : Pemerintahan

blog-img

Kinerja birokrasi di Pemerintah Kota (Pemkot) Madiun pada era kepemimpinan Wali Kota Madiun Maidi terbukti sangat baik. Hal itu dibuktikan dengan capaian nilai Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP) dengan predikat A tahun ini. “Saya sewaktu sekda dulu, SAKIP Kota Madiun dapat nilai B. Saya sangat ingin mewujudkan nilai A, dan alhamdulillah terwujud sekarang,” kata Maidi, Rabu (6/12). Dengan diraihnya predikat A tersebut, berarti menunjukkan kinerja aparatur di Pemerintah Kota Madiun sangat baik. Prestasi tersebut tentunya tak lepas dari komitmen Wali Kota Madiun Maidi yang terus mendorong jajarannya melakukan integrasi system perencanaan, system penganggaran dan system pelaporan kinerja yang selaras dengan pelaksanaan system akuntabilitas keuangan. Setelah penghargaan ini, lanjut Maidi, Pemkot Madiun tentu tak akan berpuas diri. Prestasi yang didapat pastinya akan dipertahankan, jangan sampai mengalami penurunan.


Sumber Berita : Memorandum