DETAIL BERITA

Ruang Satu Kota Madiun, Kota Inflasi Terendah

Diposting pada : 13 November 2023
Kategori : Pemerintahan

blog-img

PEREKONOMIAN di kota kita terus bertumbuh. Pertumbuhan di angka 5,52 persen pada tahun lalu. Perekonomian kota kita menunjukkan tren positif sejak 2021 lalu. Tren positif ini sepertinya tetap terjaga di 2023 ini. Namun, ada hal yang perlu menjadi perhatian dibalik pertumbuhan perekonomian itu. Yakni, laju inflasi. Belakangan ini laju inflasi cukup membuat sejumlah kepala daerah mengernyitkan dahi. Bagaimana tidak, nyaris semua daerah mengalami inflasi yang cukup tinggi. Tentu hal itu harus diantisipasi. Berbagai upaya dilakukan. Begitu juga di kota kita. Di antaranya, Warung Tekan (Wartek) Inflasi, operasi pasar, bazar murah, bantuan sembako, bantuan minyak goreng, bantuan bibit tanaman pangan untuk memperkuat program Pekarangan Pangan Lestari (P2L), hingga bantuan seragam dan ongkos jahit. Inflasi di Kota Madiun memang cukup terkendali. Upaya-upaya tersebut pun mendapatkan apresiasi pihak luar.


Sumber Berita : https://realita.co/baca-23382-ruang-satu-kota-madiun-kota-inflasi-terendah#google_vignette