DETAIL BERITA

Perbakin Kota Madiun Raih Perunggu di Kejurnas Pangdivif 2 Kostrad Cup 2023

Diposting pada : 13 November 2023
Kategori : Olahraga

blog-img

Persatuan Menembak Indonesia (Perbakin) Kota Madiun berhasil menyabet satu medali perunggu pada Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Pangdivif 2 Kostrad Cup tahun 2023. Ketua Harian Pengkot Perbakin Madiun Kolonel Tek Sunu Eko Prasetyo melalui Official Ashar Siswanto menyampaikan ada lima atlet yang dikirim dari Kota Madiun untuk mengikuti Kejurnas Pangdivif 2 Kostrad Cup di Singosari Kabupaten Malang 10-12 November 2023. Hasilnya Pengkot Perbakin Madiun berhasil menyabet satu medali perunggu di kelas Bench Rest atas nama Andhin Nafilla Putri Ashari. “Dalam Kejuaraan nasional menembak Pangdivif 2 Kontrad Cup tahun 2023, Kota Madiun mengirimkan lima atlet menembak, terdiri tiga atlet cowok dan dua atlet cewek, yang mendapat juara tiga atas nama Andhin Nafilla Putri Ashari”.


Sumber Berita : https://www.rri.co.id/madiun/olimpik/441378/perbakin-kota-madiun-raih-perunggu-di-kejurnas-pangdivif-2-kostrad-cup-2023?utm_source=news_main&utm_medium=internal_link&utm_campaign=general_campaign