DETAIL BERITA

Warga Yogyakarta Sumbangkan Tanahnya di Madiun untuk Makam

Diposting pada : 10 November 2023
Kategori : Pemerintahan

blog-img

Niat Tri Rejeki warga Demangan Baru, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta ini patut ditiru. Pasalnya, ia dengan sukarela menyumbangkan tanah ratusan meter yang berada di Kota Madiun untuk perluasan makam. Ya, Tri Rejeki didampingi keluarganya sengaja datang jauh-jauh dari Yogyakarta ke Balai Kota Madiun untuk menemui Wali Kota Madiun, Maidi, Jumat (10/11/2023). Wanita berusia 89 tahun ini, sudah sejak lama memiliki niat mewakafkah tanah seluas 646 meter yang lokasinya persis bersebelahan dengan Makam Taman, di Kecamatan Taman, Kota Madiun. Niat tersebut, didasari atas wasiat dari almarhum suaminya. "Itu sudah wasiat dari almarhum suami saya, bapak Tunggul. Jadi memang waktu itu beliau sudah memberikan amanah untuk bisa diperluas tanah makam. Semoga bisa dipergunakan dengan semestinya untuk makam,".


Sumber Berita : https://realita.co/baca-23316-warga-yogyakarta-sumbangkan-tanahnya-di-madiun-untuk-makam