Diposting pada : 10 November 2023
Kategori : Berita Cuaca
Puncak musim kemarau di Kota Madiun sudah berlalu. Potensi hujan pun mulai muncul seiring memasuki pancaroba. Saat ini, hawa panas memang masih berembus ketika siang, tapi sorenya awan mendung mulai menghiasi langit Kota Madiun. Programer Weather Analysis Ikatan Alumni BMKG Jatim Edi Waluyo sempat mengungkapkan seiring berakhirnya puncak kemarau berarti semakin dekat musim pancaroba datang. “Kami berharap kepada pemerintah daerah (pemda) untuk mulai memperhatikan keberadaan dan fungsi saluran air sebelum memasuki puncak musim penghujan. Termasuk menebang pohon lapuk yang berisiko tumbang,” katanya. Sementara itu, Koordinator Pusdalops BPBD Kota Madiun Ahmadi mengatakan, Kota Madiun bukan termasuk wilayah yang rawan banjir. Namun demikian, ada hal yang perlu diwaspadai saat musim hujan datang. Yakni, munculnya ular ke permukaan. Sepanjang 10 bulan terakhir, BPBD telah merescue 44 ekor ular dari BPBD yang masuk ke dalam rumah atau pemukiman warga. Menjelang peralihan musim kemarau ke hujan, pihaknya mengimbau kepada warga untuk tidak beraktivitas di dasar Kali Madiun atau seputaran bantaran. Sebab, debit air sungai berpotensi naik sewaktu-waktu.
Sumber Berita : Radar Madiun