DETAIL BERITA

Razia Gabungan, 20 Pelajar Ketahuan Bolos Sekolah

Diposting pada : 07 November 2023
Kategori : Pendidikan

blog-img

Puluhan pelajar itu kedapatan tengah asik nongkrong di sebuah warung di jam sekolah. Mereka pun langsung diangkut petugas untuk diberikan pengarahan. “Jadi hari ini kita melaksanakan giat patroli gabungan ketentraman dan ketertiban umum (trantibum) dan berhasil menemukan sejumlah pelajar bolos sekolah,” kata Kepala Seksi Operasional dan Pengendalian Ketentraman dan Ketertiban Masyarakat Satpol PP dan Damkar Kota Madiun, Slamet. Petugas gabungan dari Satpol PP, TNI, Polri dan petugas Kejaksaan Negeri Madiun itu melaksanakan patroli ke sejumlah fasilitas umum dan juga warung-warung. Bukan hanya di tengah kota, tetapi juga sampai di wilayah pinggir. Dia menambahkan Pihak sekolah juga didatangkan. Mulai dari petugas Dinas cabang Pendidikan Provinsi Jatim dan juga wakil kepala sekolah terkait. Mereka lantas dikembalikan ke pihak sekolah.


Sumber Berita : Bhirawa