Diposting pada : 03 November 2023
Kategori : Perekonomian
Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Madiun meminta Pemerintah Kota Madiun, Jawa Timur, mengendalikan harga cabai rawit yang naik signifikan di pasaran dalam sebulan terakhir untuk menekan laju inflasi di daerah setempat. "Kenaikan harga cabai rawit yang terjadi selama ini telah secara signifikan menyumbang inflasi Kota Madiun pada Oktober 2023 yang mencapai angka 0,22 persen. Kenaikan harga cabai rawit terjadi secara nasional. Salah satunya, disebabkan kebutuhannya cukup tinggi, tetapi pasokan di pasaran terbatas. Kalau kenaikan harga beras terjadi sejak Agustus. Sedangkan, harga cabai rawit itu fluktuatif dari September itu naiknya 18,4 persen menjadi 29,4 persen di Oktober ini,".
Sumber Berita : https://jatim.antaranews.com/berita/744081/bps-minta-pemkot-madiun-kendalikan-harga-cabai-yang-naik