Diposting pada : 28 October 2023
Kategori : Peternakan
Popularitas lele dimanfaatkan para pembudidaya untuk dijadikan sebagai ladang penghasil rupiah. Salah satunya oleh Didik Sasmito yang terletak di Jalan Taman Bakti, Kelurahan Tawangrejo, Kecamatan Kartoharjo. Usaha budidaya lele yang dirintis sejak 2020 ini, dipelopori oleh Didik setelah dirinya mendapatkan bantuan program hibah empat kolam untuk pembesaran ikan. Sehingga, dirinya tak mengeluarkan modal sama sekali. Setelah tiga tahun berselang, kini budidaya ikan air tawar miliknya tersebut telah berkembang Saat ini sudah ada 20 kolam dengan isian mencapai 50 ribu bibit ikan lele. Bahkan, dalam sebulan Didik bisa dua kali panen. Rata-rata sekali panen bisa mencapai 1,5 ton lele. ‘’Saat ini saya sudah bekerjasama dengan mitra tetap sehingga setiap bulannya sudah ada yang mengambil ikan lele tersebut. Jadi, saya tidak kesulitan lagi untuk penjualan lele,’’.
Sumber Berita : https://radarmadiun.jawapos.com/madiun/803165739/dapat-bantuan-kolam-warga-tawangrejo-sukses-budidaya-lele