DETAIL BERITA

Satpol PP dan Damkar Kota Madiun minta warga waspadai kebakaran

Diposting pada : 15 October 2023
Kategori : Mitigasi Bencana

blog-img

Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran (Satpol PP dan Damkar) Kota Madiun mengimbau warga setempat mewaspadai potensi kebakaran yang meningkat seiring semakin tingginya suhu di lingkungan sekitar saat memasuki puncak musim kemarau. Kepala Satpol PP Kota Madiun Sunardi Nurcahyono mengatakan puncak musim kemarau menjadikan suasana lingkungan sangat kering dan panas sehingga mudah memicu terjadinya kebakaran, terlebih jika ada titik atau percikan api. "Musim kemarau menjadikan lingkungan panas dan rawan kebakaran. Bahkan, tren tahun ini meningkat kasus kebakaran dibanding tahun kemarin, naiknya 100 persen. Jadi penyebabnya didominasi karena kelalaian dari masyarakat, selain itu juga faktor alam,".


Sumber Berita : https://jatim.antaranews.com/berita/738897/satpol-pp-dan-damkar-kota-madiun-minta-warga-waspadai-kebakaran