DETAIL BERITA

Mendag Kujungi PBM Hingga Tinjau UMKM Di PSC, Puji Program Pemkot Kendalikan Harga Bahan Pokok

Diposting pada : 12 October 2023
Kategori : Pemerintahan

blog-img

Harga Sejumlah bahan pokok yang melonjak di berbagai daerah memaksa Menteri Perdagangan (mendag) Zulkifli Hasan turun tangan. Menurut zulkifli, potensi gejolak harga bahan pokok patut mendapat atensi. Misalnya, dengan pemberian subsidi beras kepada Masyarakat yang dilakukan Pemkot Madiun. “Wali Kota sangat kreatif, semula beras dijual Rp. 55 ribu per 5 kilogram kemudian disubsidi Rp 5 ribu. Tentu Masyarakat akan senang sekali mendapat beras di bawah harga pasar,” katanya. Disamping pemberian subsidi pembelian beras, Zulkifli mengapresiasi program pengolahan lahan kosong menjadi Kawasan pertanian yang dilakukan Pemkot. Dia sempat juga menguji kebijakan wali kota yang mengajak siswa menanam sayur-sayuran di taman sekolah.


Sumber Berita : Radar Madiun