Diposting pada : 03 October 2023
Kategori : Perekonomian
Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Madiun meminta Pemerintah Kota Madiun, Jawa Timur, mengendalikan harga beras yang masih tinggi di pasaran untuk menekan laju inflasi di daerah setempat. Plt Kepala BPS Kota Madiun Mouna Sri Wahyuni mengatakan kenaikan harga beras yang terjadi selama ini telah secara signifikan menyumbang inflasi Kota Madiun pada September 2023 yang mencapai angka 0,29 persen. "Memang harga beras di September ini menunjukkan harga yang tertinggi sepanjang Agustus 2022 sampai September 2023. Ini bisa dijadikan 'warning' bagi pemda untuk mengendalikan harga beras, mungkin bisa mengantisipasi suplainya juga ke daerah. Sesuai data, kenaikan harga beras mencapai 8,64 persen. Kenaikan tersebut memberikan andil inflasi sebesar 0,32 persen. Harga beras medium di pasaran saat ini berkisar antara Rp11.000 hingga Rp12.000 per kilogram. Kenaikan harga beras terjadi secara nasional. Salah satunya, disebabkan kebutuhan beras cukup tinggi, tetapi pasokan di pasaran terbatas,".
Sumber Berita : https://jatim.antaranews.com/berita/735969/bps-minta-pemkot-madiun-kendalikan-harga-beras-guna-tekan-inflasi