Diposting pada : 14 September 2022
Kategori : Pemerintahan
Pencegahan korupsi harus dilakukan di semua tingkatkan. Tak terkecuali di tingkat desa/kelurahan. Untuk itu, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) bersama Pemerintah Provinsi Jawa Timur melaksanakan sosialisasi dan juga bimbingan teknis pencegahan korupsi untuk tingkat desa dan keluarahan, Rabu 14 September 2022. Walikota Madiun, H. Maidi, juga turut dalam sosialisasi kendati secara virtual di sela kegiatan di Surabaya. ‘’Biarpun ini fokusnya untuk pemerintahan desa, tetapi tidak menutup kemungkinan bisa diterapkan untuk pemerintahan kelurahan. Karenanya, pencegahan ini juga sangat penting dan perlu. Prinsipnya kita lakukan pencegahan di semua tataran. Kita lakukan pencegahan di setiap potensi korupsi itu muncul,’’.
Sumber Berita : https://beritalima.com/walikota-madiun-h-maidi-kota-kita-harus-bersih-dari-korupsi-sampai-kelurahan/