Diposting pada : 26 September 2023
Kategori : Pemerintahan
Produk Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) Kota Madiun tampaknya bakal menapaki pangsa pasar internasional. Seperti menjalin Kerjasama dengan pengusaha eksportir tanah air yang berada di luar negeri. Salah satunya, Fega Mangindaan yang berada di Washington DC, Amerika. “Inilah yang dimaksud dengan kita mendunia. Hari ini kita zoom dengan yang ada di Amerika, Kira-kira di sana yang dibutuhkan apa, produk-produk kita siapkan untuk di-link-kan dengan luar negeri,” kata Wali Kota Maidi. Fega mengaku siap menjembatani pemasaran produk-produk UMKM Kota Madiun di negeri Paman Sam tersebut.
Sumber Berita : Bhirawa