DETAIL BERITA

Disnaker Buka Enam Jenis Pelatihan Berbasis Kompetensi

Diposting pada : 25 September 2023
Kategori : Ketenagakerjaan

blog-img

Dinas Tenaga Kerja, Koperasi, Usaha Kecil, dan Menengah Kota Madiun Kembali membuka pelatihan berbasis kompetensi. Pendaftaran peserta sudah dibuka sejak 20 September kemarin dan akan ditutup 26 September mendatang. “Iya sudah kita buka lagi pendaftaran untuk pelatihan berbasis kompetensi. Ada enam jenis pelatihan, yang berminat dan memenuhi persyaratan silahkan mendaftar,” kata Kepala Dinas Tenaga Kerja, Koperasi, Usaha Kecil, dan Menengah Kota Madiun, R. Andriono Waskito Murti, Sabtu(23/9). Andriono menyebut ada 160 kuota yang dibuka dari enam jenis pelatihan tersebut. Dia menambahkan persyaratan masih sama dengan pelatihan sebelumnya. Di antaranya, warga Kota Madiun, usia mulai 18 sampai 35 tahun dan maksimal 30 tahun untuk Administrasi Perkantoran dan Design Grafis, minimal lulusan SMA sederajat, dan lain sebagainya. Peserta juga diwajibkan sudah mendaftar kartu pencari kerja.


Sumber Berita : Bhirawa