Diposting pada : 18 September 2023
Kategori : Pemerintahan
Badan Koordinasi Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) menilai Jawa Timur, khususnya Kota Madiun, menjadi pusat keunggulan atau "center of excellence" atas keberhasilan program keluarga berencana (KB) sehingga layak menjadi jujukan pelatihan baik oleh pihak lembaga dalam maupun luar negeri. Karena menjadi pusat keunggulan program KB nasional itulah, maka Kota Madiun mewakili Indonesia ditunjuk sebagai tuan rumah kunjungan kerja delegasi Kenya dan Bangladesh untuk menimba ilmu soal program KB dan kesehatan reproduksi. "Sekarang ini delegasi dari Kenya yang dipimpin Kepala BKKBN-nya ingin melihat secara langsung mengenai praktik KB pasca-persalinan dan kesehatan reproduksi. Dan Jatim itu salah satu center of excellence kita dari BKKBN dan di Jatim ada Kota Madiun sebagai salah satu center of excellence di bidang kesehatan,".
Sumber Berita : https://jatim.antaranews.com/berita/732174/bkkbn-nilai-kota-madiun-berhasil-jadi-pusat-keunggulan-program-kb