Diposting pada : 13 September 2023
Kategori : Sosialisasi
Pemerintah Kota Madiun terus menanamkan wawasan kebangsaan kepada masyarakat. Setelah menyasar tokoh masyarakat dan tokoh agama, kali ini sosialisasi wawasan kebangsaan diberikan kepada kalangan pemilih pemula. Harapannya, dapat meningkatkan semangat kebangsaan dan nasionalisme masyarakat dalam menjaga kerukunan, ketertiban, dan kedamaian demi keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). ”Hidup berbangsa dan bernegara itu ya harus memahami akan kebangsaan bangsanya sendiri. Karenanya, wawasan kebangsaan penting untuk terus disosialisasikan kepada masyarakat, khususnya generasi muda. Jangan mudah diprovokasi. Yang muda harus jadi generasi cerdas dan kritis. Harus bisa memilih pesan-pesan yang baik dan buruk,”.
Sumber Berita : https://www.harianbhirawa.co.id/wali-kota-madiun-ajak-pemilih-pemula-jadi-generasi-cerdas-dan-kritis/