DETAIL BERITA

Rakor Bersama Forkopimda, Walikota Madiun Beri Arahan Tekan Inflasi

Diposting pada : 13 September 2022
Kategori : Pemerintahan

blog-img

Berbagai upaya dilakukan untuk memenuhi dan mengendalikan harga barang-barang kebutuhan. Salah satunya, melalui rakor Forkopimda dan juga Organisasi Perangkat Daerah (OPD) membahas hal diatas,di GCIO Dinas Kominfo Kota Madiun, Selasa 13 September 2022. Berbagai upaya dilakukan agar kebutuhan masyarakat tetap terjaga dan terjangkau. Tak terkecuali menjaga agar inflasi tidak kelewat tinggi. Baik upaya jangka pendek maupun jangka panjang. Upaya jangka pendek tentu saja dengan memberikan bantuan-bantuan. Sementara itu, faktor pemicu laju inflasi terus ditekan. Salah satunya, seperti bantuan seragam gratis beserta ongkos jahit. Sedangkan untuk upaya jangka panjang, walikota menginstruksikan semua lahan tidur untuk menjadi lahan produktif. Khususnya, dengan ditanami tanaman produktif penyangga kebutuhan Kota Madiun. Salah satunya, cabai dan sayur penyokong pecel. ‘’Jangan hanya bantuan, kalau bantuan habis bisa masalah. Makanya, kita berikan bibit tanaman untuk keberlangsungan ke belakang,’’.


Sumber Berita : https://beritalima.com/rakor-bersama-forkopimda-walikota-madiun-beri-arahan-tekan-inflasi/