Diposting pada : 10 September 2023
Kategori : Event Acara
Persaudaraan Setia Hate Terate (PSHT) Pusat Madiun, menapaki usia 101 tahun. Berbagai kegiatan pun digelar guna merayakan HUT perguruan pencak silat terbesar di dunia ini. Salah satunya, pagelaran wayang kulit yang berlangsung di Graha Krida Budaya Padepokan PSHT Pusat Madiun, Sabtu 9 September 2023, malam. Kegiatan budaya yang sekaligus tasyakuran warga baru tahun 2023 tersebut dihadiri sejumlah tokoh dan pejabat. Tak terkecuali Mantan Gubernur Jawa Timur, Sukarwo dan Walikota Madiun, H. Maidi. Sejumlah tokoh dan pejabat juga berkeliling menyapa pedagang yang turut meramaikan gelaran wayang kulit. ββIni bagus sekali. Dari kegiatan satu perguruan pencak silat saja, coba lihat berapa besar uang yang berputar. Banyak pengunjung datang yang tentu menjadi berkah bagi pedagang,ββ. Pencak silat, lanjutnya, memang menyimpan potensi besar. Bukan hanya potensi seni budaya, tetapi juga potensi ekonomi. Pertumbuhan ekonomi di Kota Madiun memang cukup bagus saat ini. Bahkan tertinggi di Jawa Timur. Hal itu tak terlepas dari peran organisasi termasuk perguruan pencak silat, salah satunya PSHT 1922 Pusat Madiun, dengan berbagai event-nya.
Sumber Berita : https://beritalima.com/walikota-hadiri-tasyakuran-warga-baru-psht-pusat-madiun/