Diposting pada : 31 August 2023
Kategori : Kependudukan
Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kota Madiun "jemput bola" keliling sekolah untuk melakukan perekaman kartu tanda penduduk elektronik (KTP-el) menjelang pelaksanaan Pemilu 2024. "Hari ini kami lakukan perekaman KTP-el untuk pemula dan wajib KTP pelajar SMA sederajat se-Kota Madiun. Kegiatan ini sudah dimulai 1 Agustus 2023. Memang ada yang minta fotonya pas tidak pakai seragam karenanya lebih memilih perekaman di Kantor Dukcapil. Kami layani bahkan untuk Sabtu, Minggu, atau hari libur,". Untuk pencetakan, lanjut Agus, bisa dilayani setelah yang bersangkutan berusia 17 tahun. Artinya, pelayanan tersebut hanya perekaman. Pencetakan bisa dilayani di Kantor Dukcapil dengan membawa KIA atau fotokopi KK.
Sumber Berita : https://jatim.antaranews.com/berita/728130/keliling-sekolah-disdukcapil-kota-madiun-jemput-bola-rekam-ktp-el