Diposting pada : 31 August 2023
Kategori : Pemerintahan
Beragam inovasi yang digulirkan Kota Madiun selama empat tahun terakhir kembali menarik perhatian pemerintah daerah lainnya untuk dijadikan sasaran studi lapangan. Hal ini seperti dilakukan oleh peserta Diklat Pelatihan Kepemimpinan Pengawas Angkatan III Tahun 2023 dari Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia (PPSDM) Kementerian Dalam Negeri Regional Yogyakarta pada Rabu (30/8). Sebanyak 40 peserta diklat yang berasal dari Raja Ampat, Merauke, Klaten, dan KemenkumHAM melaksanakan studi lapangan ke Kota Madiun hingga Kamis (31/8) mendatang. Adapun empat instansi menjadi sasaran studi lapangan. Salah satunya, Dinas Komunikasi Dan Informatika Kota Madiun. Kedatangan para peserta pun disambut oleh Kepala Diskominfo Kota Madiun Noor Aflah yang memberikan pemaparan terkait inovasi yang ada di Kota Madiun. "Pemilihan Kota Madiun ini karena kami pandang Kota madiun memiliki inovasi yang luar biasa sehingga diharapkan bisa menjadi oleh-oleh bagi para peserta untuk nantinya diterapkan di wilayah kerjanya masing-masing," ujar Pendamping/ Widya Iswara PPSDM Kemendagri Regional Yogyakarta, Widi Astuti.
Sumber Berita : Bhirawa