Diposting pada : 22 August 2023
Kategori : Pendidikan
Program Bantuan Beasiswa Mahasiswa (BBM) Pemerintah Kota Madiun cukup diminati. Bagaimana tidak, dua pekan dibuka, pendaftar sudah di angka 463 hingga, Senin (21/8) ini. Sementara mereka yang sudah menyerahkan formulir di angka 317. Pendaftar diprediksi masih akan terus bertambah mengingat pendaftaran sampai 31 Agustus nanti. “Menurut laporan ke saya, rata-rata ada 30 sampai 40 yang menyerahkan berkas. Kalau total yang mendaftar secara online sudah di atas 450 pendaftar,”. Pemerintah Kota Madiun menyediakan 250 kuota untuk tahun ini. Pendaftaran sudah dibuka sejak Senin 7 Agustus lalu. 250 kuota tersebut mengacu jumlah mahasiswa/ mahasiswi peserta BBM yang akan wisuda tahun ini. Pemerintah Kota Madiun total menyediakan 1.000 kuota BBM. 750 di antaranya sudah tercatat sebagai penerima aktif program ini.
Sumber Berita : https://www.harianbhirawa.co.id/dua-pekan-dibuka-beasiswa-mahasiswa-capai-463-pendaftar/