Diposting pada : 22 August 2023
Kategori : Pemerintahan
Wali Kota Madiun Maidi meraih penghargaan dari Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Jawa Timur atas dukungan sinergi Pemerintah Kota Madiun terhadap pelaksanaan tugas-tugas pemasyarakatan di kota itu. "Terima kasih atas penghargaan ini. Kota ini dulu disingkiri. Namun, dengan pembangunan yang didukung berbagai pihak, kini sudah bisa dirasakan manfaatnya,". Ia menilai kemajuan Kota Madiun tak dapat diraih sendiri. Diperlukan peran dan sinergi dengan semua pihak untuk mewujudkannya, termasuk dengan lembaga pemasyarakatan.
Sumber Berita : https://jatim.antaranews.com/berita/725748/wali-kota-maidi-raih-penghargaan-dari-kanwil-kemenkumham-jatim