Diposting pada : 19 August 2023
Kategori : Kependudukan
Kepemilikan e-KTP penting bagi masyarakat. Terutama bagi pelajar berusia 16–17 tahun atau pemilih pemula. Karena dokumen kependudukan itu menjadi salah satu syarat untuk menyoblos pada 14 Februari 2024. ‘’Kami lakukan jemput bola agar tidak mengganggu proses belajar-mengajar di sekolah. Sekaligus memudahkan pelajar untuk melakukan rekam e-KTP. Ini hanya untuk data kependudukan dan dalam rangka melindungi hak pemilih pemula. Bukan untuk hal-hal lain. Jadi, wali murid tidak perlu khawatir. Pelajar menyadari bahwa foto KTP ini digunakan seumur hidup. Jadi, kami persilakan mereka berhias khusus untuk difoto (rekam e-KTP),’’.