DETAIL BERITA

Antisipasi kesulitan air bersih, Pemkot Madiun siapkan 20 mobil tangki

Diposting pada : 17 August 2023
Kategori : Mitigasi Bencana

blog-img

Pemerintah Kota (Pemkot) Madiun menyiapkan 20 mobil tangki air untuk sarana distribusi jika sewaktu-waktu ada warganya yang kesulitan dan membutuhkan air bersih. "Ada di PDAM dan Dinas Perkim (Perumahan dan Pemukiman). Kalau ada warga yang membutuhkan, bisa langsung menghubungi dua instansi itu dan air akan langsung dikirim," ujar Wali Kota Madiun Maidi kepada wartawan, Kamis. Penyediaan fasilitas tersebut menindaklanjuti rilis Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) yang menyatakan bahwa tahun ini diprediksi terjadi musim kemarau yang lebih kering dari biasanya. Puncak musim kemarau tahun ini diprediksi berlangsung pada Agustus hingga September sehingga diimbau masyarakat menghemat air. Meski siap dengan 20 mobil tangki air bersih, Wali Kota mengungkapkan bahwa saat ini ketersediaan air bersih di Kota Madiun cukup aman.


Sumber Berita : https://jatim.antaranews.com/berita/724743/antisipasi-kesulitan-air-bersih-pemkot-madiun-siapkan-20-mobil-tangki