Diposting pada : 12 August 2022
Kategori : Pembangunan
Walikota Madiun, Maidi meresmikan dua proyek besar bernilai miliaran, Jumat (12/8/2022). Dua proyek tersebut, yakni saluran jalan Mayjen Sungkono-jalan Sriti dan jalan Mayjen Sungkono-jalan A Yani. Walikota mengaku kurang puas setelah melihat pekerjaan pedestrian yang masih satu paket dengan saluran jalan Mayjen Sungkono-jalan Sriti itu. Pasalnya, meski telah selesai dikerjakan, namun saat finishing terkesan asal-asalan. "Garapanmu koproh pak Rochim (pelaksana dari CV Portal Raya,red). Kalau bahan semua memenuhi syarat. Tetapi pelaksanaannya ini tergesa-gesa. Akhirnya semen ini kating bletotan, ini tidak rapi. Makanya saya suruh merapikan. Saya suruh ngepel pakai mesin. Minggu ini harus rapi semua,". Peringatan ini, lanjutnya, juga berlaku bagi kontraktor lainnya yang mengerjakan proyek di Kota Madiun. Jika didalam finishing tidak rapi, maka jaminan lima persen yang masih ada di kantong APBD, tidak akan dicairkan.
Sumber Berita : https://www.realita.co/baca-11891-finishing-koproh-walikota-madiun-warning-pelaksana-proyek